Ruang Lingkup dan Konsep Logika

10 min read

Konsep Logika

A. Etimologi Logika

Nama logika pertama kali muncul pada filsuf Cicero (abad 1 SM), tetapi dalam arti seni berdebat. Alexander Aphrodisias (sekitar abad 3 M) adalah orang yang pertama kali yang menggunakan logika dalam arti ilmu yang menyelidiki lurus tidaknya pemikiran kita. Berbeda dengan Aristoteles, dia tidak menggunakan nama logika akan tetapi menggunakan istilah lain yaitu analitica dan dialektika. Dia juga membagi ilmu pengetahuan menjadi tiga bagian, yaitu:

  1. Ilmu pengetahuan praktis (ekonomi, etika dan politik).
  2. Ilmu pengetahuan produktif (teknik dan kesenian).
  3. Ilmu pengetahuan teoritis (fisika, matematika dan filsafat pertama).[1]

Logika berasal dari kata logikos yang berasal dari kata benda logos yang berarti sesuatu yang diutarakan suatu pertimbangan akal pikiran, kata, percakapan atau ungkapan lewat bahasa. Sebagai suatu ilmu, logika disebut logike episteme (logica scientia) yang berarti ilmu logika namun sekarang ini lazimnya disebut logika saja.

B. Termonilogi Logika

Dalam sejarah perkembangan logika telah banyak definisi yang dikemukakan oleh para ahli yang secara umum memiliki banyak persamaan. Dari banyaknya definisi yang pernah dibuat oleh para ahli dapat disimpulkan bahwa logika adalah cabang filsafat yang mempelajari, menyusun, mengmbangkan dan membahas asas-asas, aturan-aturan formal, prosedur-prosedur serta kriteria yang benar bagi penalaran dan penyimpulan demi mencapai kebenaran yang dapat dipertanggung jawabkan secara rasional.

C. Ruang Lingkup Logika

Menurut The Liang Gie, logika dibagi menjadi lima macam, yaitu:

  1. Logika dilihat dari maknanya
    • Logika makna luas
    • Logika makna sempit
  2. Logika dilihat dari prosesnya
    • Logika deduktif (banyak sampel)
    • Logika induktif (sedikit sampel)
  3. Logika dilihat dari cara pandangnya
    • Logika material
    • Logika formal
  4. Logika murni (tersusun secara sistematis) dan terapan (dipakai dalam keseharian)
  5. Logika filsafat dan logika matematika.

Adapun ruang lingkup logika, yaitu:

  1. Categoriae (mengenai pengertian-pengertian)
  2. De Interpretatiae (mengenai keputusan-keputusan)
  3. Analitica Priora (tentang silogisme)
  4. Analitica Posteriora (mengenai pembuktian-pembuktian)
  5. Topica (mengenai debat): tesis, antitesis dan sintesis.
  6. De Sophistichis elincis (tentang kesalahan berpikir).[3]

Tujuan, Manfaat dan Tugas Logika

A.    Tujuan Logika

1.      Sebagai tulang punggung ilmu pengetahuan sehingga menghasilkan pengetahuan yang tepat lagi benar.

2.      Memelihara dan mempertajam intelektual

3.      Memperluas dan membentuk pengetahuan.

B.     Manfaat Logika

1.      Memelihara dari kesalahan berpikir.

2.      Melatih jiwa dan memperhalus jalan pikiran.

3.      Menjadikan orang melakukan analisis.

C.     Tugas Logika

1.      Menyesuaikan pemikiran dengan kenyataan

2.      Memelihara pengetahuan dari emosi.

3.      Membentuk pengetahuan yang tepat

4.      Mengatur pola pikir serta tindakan dan perilaku manusia.

Objek Logika

A.    Term

Adalah kata atau beberapa kata yang memiliki satu pengertian yang membuat konsep menjadi nyata. Jadi, term adalah pernyataan lahiriah dari konsep. Hanya kata atau kesatuan kata-kata yang menyatakan konsep saja yang dapat disebut sebagai term logika. Dengan demikian, tidak semua kata dapat menjadi term logika walaupun setiap term logika pasti terdiri atas satu kata atau lebih.[4]

1.      Jenis-jenis Term

a.       Berdasarkan Kandungan Makna

1)      Positif

Apabila ada suatu kata yang mengandung penegasan adanya sesuatu seperti gemuk (adanya daging), kaya (adanya harta-benda) dan pandai (adanya ilmu).

2)      Negatif

Apabila diawali dengan salah satu dari kata tidak, tak, non atau bukan. Contohnya tidak gemuk, tak kurus dan bukan kaya.

3)      Privatif

Apabila mengandung makna tidak adanya sesuatu seperti kurus (tidak ada daging), miskin (tidak ada harta)dan bodoh (tidak adanya ilmu).

b.      Berdasarkan Kuantitas Objeknya

1)      Universal

Apabila ia mengikat keseluruhan bawahannya tanpa terkecuali seperti rumah, kursi, hewan, tumbuhan dan manusia dll.

2)      Partikular

Apabila ia mengikat bawahan yang banyak tetapi tidak mencakup keseluruhan anggota yang diikatnya seperti sebagian manusia, beberapa manusia, ada manusia, banyak manusia, tidak semua manusia dan sebagian besar manusia.

3)      Singular

Apabila ia mengikat bawahannya hany satu. Dapat dibedakan menjadi:

a)      Nama unik adalah nama yang memberikan keterangan penjelasan suatu objek seperti presiden indonesia yang pertama, sungai terpanjang di dunia, orang terpendek di dunia dll.

b)      Nama diri adalah nama yang diberikan kepada orang atau barang untuk tujuan identifikasi seperti Hasan, Fatimah, Kusen, Himalaya, Sahid Hotel, Taman Mini Indonesia Indah dll.

4)      Kolektif

Apabila ia mengikat sejumlah barang yang mempunyai persamaan fungsi yang membentuk suatu kesatuan seperti regu, tim, kesebelasan, panitia, dewan dll. Sehingga bertujuan pada keseluruhan yang terikat bukan individunya.

c.       Berdasarkan Wujudnya

1)      Konkret

Apabila ia menunjuk kepada suatu benda, orang atau apa saja yang mempunyai eksistensi tertentu seperti buku, kursi, rumah, kuda dll.

2)      Abstrak

Apabila ia menunjuk kepada sifat, keadaan, kegiatan yang di lepas dari objek tertentu seperti kesehatan, kebodohan, kekayaan, kepandaian dll.[5]

3)      Nihil

Apabila ia menunjuk kepada suatu yang tidak terlihat oleh panca indera. Seperti malaikat, ruh, dosa, pahala dll.[6]

d.      Berdasarkan hubungan

1)      Mutlak

Apabila ia dapat dipahami dengan sendirinya tanpa membutuhkan hubungan dengan benda lain seperti buku, rumah, kuda dll.

2)      Relatif

Apabila ia selalu ada hubungannya dengan benda lain seperti ayah-ibu, pemimpin-rakyat, suami-istri dll.[7]

3)      Kontradiktoris

Seperti hidup-mati, benar-salah dll.

4)      Kontaris

Seperti panas-dingin, hitam-putih dll.[8]

e.       Berdasarkan ketepatan makna

1)      Univok

Kata yang mempunyai satu makna yang jelas seperti pulpen, pensil, botol dll.

2)      Equivok

Kata yang mempunyai makna ganda seperti bunga bisa bermakna tanaman, bisa juga tambahan nilai dari sejumlah uang dan bulan bisa bermakna planet bisa juga panjang waktu yang jumlahnya ± 30 hari.

3)      Analog

Kata yang mempunyai makna yang berbeda dengan makna aslinya tetapi masih mempunyai persamaan juga. Seperti kursi kayu jati lebih kuat dari kursi rotan serta para kader partai yang begitu sengit memperebutkan kursi.[9]

2.      Proposisi

Proposisi adalah unit terkecil dari pemikiran yang mengandung maksud sempurna. Proposisi itu sendiri masih bisa di analisis lagi menjadi kata-kata tetapi kata-kata hanya menghadirkan pengertian sesuatu bukan maksud/pemikiran sesuatu.

Semua pernyataan pikiran yang mengungkapkan keinginan dan kehendak tidak dapat di nilai benar dan salahnya bukanlah proposisi seperti semoga Tuhan selalu melindungimu, ambilkan aku segelas air dan alangkah cantiknya gelas itu.

a.       Macam-macam proposisi dilihat dari sumbernya

1)      Proposisi analitik (proposisi a priori)

Predikatnya mempunyai pengertian yang sudah terkandung pada subjeknya seperti kuda adalah hewan. Kata hewan pada contoh tersebut adalah kuda sehingga untuk menilai benar/salahnya proposisi ini kita lihat dari ada atau tidaknya pertentangan dalam diri pernyataaan itu.

2)      Proposisi sintetik (proposisi a posteriori)

Predikatnya mempunyai pengertian yang bukan menjadi keharusan bagi subjeknya seperti mangga ini manis. Kata manis pada contoh tersebut pengertiannya belum terkandung pada subjeknya yaitu mangga. Sehingga untuk mendapatkan alasan tersebut harus dilakukan sebuah penelitian ilmiah.[10]

b.      Macam-macam proposisi dilihat dari bentuknya

1)      Proposisi kategorik

Proposisi yang menerangkan identitas atau kebendaan dua konsep objektif. Identitas/kebendaan yang diterangkan dapat formal/objektif serta dapat utuh/parsial. Terdiri dari tiga buah unsur, yaitu:

a)      Subjek (hal yang diterangkan)

b)      Predikat (hal yang menerangkan)

c)      Hal yang mengungkapkan hubungan antara subjek dan predikat.

2)      Proposisi hipotetik

Proposisi yang antara bagian-bagiannya terdapat hubungan depedensi (ketergantungan), oposisi, kesamaan dll.

3)      Proposisi disjungtif

Proposisi yang dua bagiannya dihubungkan dengan kata apabila dan jika tidak dll. Seperti jika dunia berputar maka dunia bergerak.[11]

Logika dan Bahasa

A.    Logika                 

Sebagai manusia yang telah dibekali oleh Allah Swt dengan beragam alat pengetahuan misalnya: indera, akal dan hati. Ketiga alat pengetahuan itu merupakan modal dasar yang sangat penting bagi manusia dan memungkinkannya untuk mendapatkan pengetahuan. Logika adalah ilmu berpikir yang tepat yang dapat menunjukkan adanya kesalahan berpikir.

B.     Bahasa

Bahasa adalah alat berpikir, alat menyampaikan pikiran sekaligus perasaan. Misalnya melalui bahasa isyarat, bahasa tertulis maupun bahasa lisan. Bahasa yang baik dan benar hanya dapat tercipta apabila ada kebiasaan/kemampuan dasar setiap orang untuk berpikir logis.[12] Oleh karena itu bahasa mempunyai beberapa fungsi diantaranya sebagai berikut.

1)      Fungsi informatif

Yaitu pemakaian bahasa untuk menyampaikan informasi yakni merumuskan, membenarkan atau menolak proposisi serta memberikan argumentasi atas suatu hal.

2)      Fungsi ekspresif

Yaitu bahasa sebagai alat untuk menyampaikan perasaan dan sikap. Misal: pemakaian bahasa dalam puisi.

3)      Fungsi direktif

Yaitu pemakaian bahasa untuk menyebabkan atau menghalangi suatu perilaku. Misal: perintah/permintaan terhadap sesuatu.[13]

4)      Fungsi simbolis

Yakni pemakaian bahasa untuk menyampaikan pernyataan-pernyataan atas sesuatu.[14]

Hubungan logika dan bahasa

Setidaknya terdapat tiga hubungan antara logika dengan bahasa yaitu sebagai berikut.

1.      berlogika merupakan hasil dari bahasa.

2.      Apabila pemakaian bahasa itu tepat maka berlogikanya juga tepat.

3.      Bahasa merupakan dasar dari berlogika.[15]

Manusia, Pengetahuan dan Logika

A.    Manusia dan pengetahuan

Manusia diberkahi dengan berbagai kemampuan untuk hidup dan bertahan hidup misalnya mempunyai akal untuk berpikir, hati untuk merasakan sesuatu dan panca indera untuk menangkap wujud yang ada di sekitarnya. Interaksi manusia dengan lingkungan menghasilkan pengetahuan. Dalam menyusun pengetahuan yang dimiliki manusia berbeda dengan binatang. Binatang mengembangkan pengetahuan yang khusus bagi kelangsungan hidupnya sedangkan manusia menyusun pengetahuannya sebagai bagian dari kebudayaan.

Metode berpikir ilmiah mempunyai peranan penting dalam membantu manusia untuk memperoleh pengetahuan barunya dalam menjalankan kehidupannya. Ada empat cara manusia memperoleh ilmu pengetahuan yaitu sebagai berikut.

1.      Berpegang kepada sesuatu yang telah ada

2.      Merujuk pada pendapat ahli

3.      Berpegang pada intuisi (hati)

4.      Menggunakan metode ilmiah.

Dari keempat itulah manusia memperoleh pengetahuannya sebagai pelekat dasar kemajuannya. Namun cara yang keempat ini sering disebut sebagai cara ilmuan dalam memperoleh ilmu. Ilmuan biasanya bekerja secara sistematis, berlogika dan menghindari diri dari pertimbangan subjektif dari sinilah timbul rasa tidak puas terhadap pengetahuan yang berasal dari orang awam, mendorong kelahiran filsafat. Filsafat menyelidik ulang semua pengetahuan manusia untuk mendapatkan pengetahuan yang hakiki. Ilmuan mempunyai falsafah yang sama yakni menyelesaikan masalah dengan menggunakan metode ilmiah.[16]

B.     Logika

Sebagai ilmu, logika disebut dengan logika episteme atau ilmu logika yang mempelajari kecakapan untuk berpikir secara lurus, tepat dan teratur. Dalam hal ini, ilmu mengacu pada kemampuan rasional untuk mengetahui kecakapan dan kesanggupan akal budi untuk mewujudkan pengetahuan kedalam tindakan.

Logika dan penalaran, bagai dua sisi mata uang yang tak bisa dilepaskan. Keduanya saling berhubungan dan berkaitan satu sama lain. Penalaran merupakan aktivitas berpikir secara teratur dengan pola pikir tertentu. Namun tidak semua aktivitas berpikir bersifat nalar. Penalaran dalam kegiatan keilmuan ditujukan untuk mendapatkan pengetahuan yang benar.  Untuk itu maka penalaran harus menggunakan pola pikir tertentu dan memerlukan “alat” yang dapat membantu menemukan kebenaran.

Kepercayaan merupakan dasar bagi semua pengetahuan yang diperoleh manusia selama menjalankan kehidupan. Kita menggunakan logika karena kita percaya bahwa logika akan membawa pada kesimpulan yang benar. Proses penarikan kesimpulan yang benar dengan menggunakan pernyataan-pernyataan yang benar akan membawa kita pada kebenaran juga.[17]

Sejarah Perkembangan Logika

Menurut sebagian kisah sejarah Zeno dari Citium (± 340-265 SM) disebutkan bahwa tokoh Stoa adalah yang pertama kali menggunaka istilah logika. Namun demikian, akar logika sudah terdapat dalam pikiran dialektis para filsuf mazhab Elea. Mereka telah melihat masalah identitas dan perlawanan asas dalam realitas. Tetapi kaum sofislah yang membuat pikiran manusia sebagai titik api pemikran eksplisit.

1.      Zaman Yunani Kuno

A.    Tokoh

1)      Thales (abad ke-6 SM/624-548 M)

Mengatakan bahwa arche atau prinsip alam semesta adalah air. Menurut prinsipnya ini beranggapan bahwa air mempunyai berbagai macam bentuk: cair, beku dan uap. Ia mengemukakan dugaan bahwa bahan makanan semua makhluk memuat zat lembab dan demikian halnya dengan benih pada semua makhluk hidup.

2)      Anaximandros (antara 610 dan 540 SM)

Mengatakan bahwa arche alam semesta adalah to apeiron yang tak terbatas. Apeiron itu bersifat ilahi, abadi dan tak berubah. Oleh karena itu apeiron timbul akibat suatu penceraian maka melepaskan unsur-unsur yang berlawanan. Unsur-unsur itu selalu perang satu sama lain, tetapi apabila satu unsur menjadi dominan maka keadaannya dirasakan tidak adil. Keseimbangan neraca harus dipulihkan kembali. Jadi ada satu hukum yang menguasai unsur-unsur dunia dan hukum itu dinamakan Etis/keadilan (dike).

3)      Anaximenes (585-528 SM)

Mengatakan bahwa arche alam semesta adalah udara, karena udara seperti jiwa yang menjamin kesatuan tubuh makhluk hidup dan melingkupi segala-galanya. Jiwa sendiri juga tidak lain dipupuk dengan bernapas. Udara melahirkan semua benda alam semesta karena suatu proses pemadatan dan pengenceran.

4)      Phytagoras (500 SM)

Bilangan adalah arche.

5)      Herakleitos (624-548 SM)

Api adalah arche karena api melambangkan kesatuan dalam perubahan.

6)      Parmenides (515 SM)

Arche adalah diam dan tak bergerak.

7)      Empedokles (492-432 SM)

Mengatakan bahwa realitas seluruhnya tersusun atas empat anasir yaitu api, air, udara, tanah.

8)      Anaxagoras (449-428 SM)

Mengatakan bahwa perubahan-perubahan pada empat anasir adalah benih-benih/roh/rasio yang disebut dengan nousNous tidak bercampur dengan benih-benih dan terpisah dari sebuah benda. Dengan kata lain, tentang nous tidak boleh dikatakan bahwa semua terdapat di dalamnya. Nous itu mengenal segala sesuatu dan menguasai segala sesuatu.

9)      Democritos dan Leucipos (460-370 SM)

Mengatakan bahwa arche berasal dari atom, karena mereka berfikir bahwa unsur-unsur tidak dapat di bagi-bagi lagi karenanya unsur-unsur itu diberi nama atom yang berasal dari kata atomus yang terdiri dari dua kata yaitu a yang berarti tidak dan tomus yang berarti terbagi.[18]

B.     Kemunculan logika Yunani Kuno

Melihat kondisi sosial bangsa Yunani pada saat itu yang meyakini adanya mitos, takhayul, dongeng serta dewa-dewa yang menciptakan alam semesta. Oleh karena itu, para filosof mencoba memecahkan rahasia alam dan keluar dari dogma mitos tersebut dan tokoh pelopornya adalah Thales yang beranggapan bahwa arche adalah air. Setelah itu tokoh-tokoh lain juga ikut bermunculan untuk menyampaikan pendapatnya/sanggahan terhadap teori yang sudah ada.

C.     Kemunduran logika Zaman Yunani Kuno

Berawal dari kemunculan tokoh socrates yang mempelopori ajarannya menyangkut persoaln-persoalan manusia.

2.      Abad Pertengahan

Pada abad ke-5 sampai 17 M, pada abad ini lahir konsep logika agama, dimana kebenaran berpatokan kepada kebenaran-kebenaran wahyu, karena adanya dialog terbuka antara filsafat dan agama, pada abad ini dikenal kaum patristik dan scolastik, adapun tokmoh-tokohnya ialah:

·         Filsuf Kristen : Agustinus, Boethinus, dll.

·         Filsuf Muslim : Al-Kindi, Al-Farobi, Ibnu Sina, dll.

·         Filsuf Yahudi : Miamonedes dan Gersomedes[19]

3.      Zaman Modern

Pemikirannya berdasarkan logika Aristoteles yang rancangan utamanya bersifat deduktif silogistis dan menunjukkan adanya tanda-tanda induktif berhadapan dengan dua bentuk metode pikiran lainnya yaitu logika fisika induktif murni oleh Francis Bacon dan logika matematika deduktif murni oleh Rene Descartes.

A.    Gottfried Wilhelm Leibniz (1646-1716 M)

Dengan rencana calculus universalnya, menurut kenyataannya mendasari munculnya logika simbolis. Tujuannya adalah untuk menyedehanakan kerja jiwa dan untuk lebih dapat memperoleh kepastian.

B.     John Stuart Mill (1806-1873 M)

Berharap dan berkeyakinan bahwa jasa metode induktifnya sama besarnya dengan jasa Aristoteles. Adapun rumusan metode induktif dimaksudkan untuk menemukan hubungan kausal antara fenomena (gejala).

C.     Henry Newman

Menurutnya terdapat tiga bentuk pemikiran yaitu:

1)      Formal inference yakni bentuk pemikiran yang dapat memberi kepastian matematis yang didambakan oleh mereka yang berpikiran rasionalistis.

2)      Informal inference yakni bentuk pemikiran yang merupakan sarana untuk mengetahui benda-benda individul konkret.

3)      Natural inference yakni bentuk pemikiran kita sehari-hari.

4.      Dunia sezaman

A.    Hegel (1770-1831)

Karyanya merupakan kelanjutan dari tesis Kant yang berbunyi pengalaman dapat diketahui apabila sesuai dengan struktur pikiran.

Laporan Praktikum Efek Fotolistrik

Efek Fotolistrik Bab I. Pendahuluan A. Latar Belakang Efek fotolistrik adalah fenomena terlepasnya elektron logam akibat disinari cahaya. Ditinjau dari perspektif sejarah, penemuan efek...
Ananda Dwi Putri
9 min read

Laporan Praktikum Tetes Minyak Milikan

Tetes Minyak Milikan Bab I. Pendahuluan A. Latar Belakang Elektron merupakan suatu dasar penyusun atom. Inti atom terdiri dari elektron (bermuatan negatif) dan proton...
Ahmad Dahlan
7 min read

Makalah Sifat Fantasi Dalam Tinjauan Psikologi

Sifat Fantasi Bab I. Pendahuluan Pada dasarnya psikologi mempersoalkan masalah aktivitas manusia. Baik yang dapat diamati maupun tidak secara umum aktivitas-aktivitas (dan penghayatan) itu...
Wahidah Rahmah
4 min read

Leave a Reply