Pengertian Borderless Organization

1 min read

jenis organisasi global yang menghilangkan batas-batas geografis artificial atau manajemen tanpa batas negara  untuk efisiensi dan efektifitas dalam pasar global yang sengit persaingannya .

Pengertian lain :

Borderless Organization

Merupakan perusahaan dengan pendekatan geosentris(mencari pendekatan dan orang terbaik tanpa memandang asal negaranya) karena menjalankan operasional di banyak negara dengan cara menghilangkan hambatan geografis yang bersifat artifisial melalui penghapusan pembagian divisi berdasarkan negara (penghapusan divisi struktural).

Pandangan Geosentris merupakan sebuah pandangan berorientasi-dunia yang berfokus untuk menggunakan pendekatan dan orang terbaik dari seantero dunia. Para manajer yang berpandangan geosentris memiliki wawasan global dan mencari pendekatan dan orang terbaik tanpa memandang asal negaranya

Contoh :

Misalnya, IBM telah melepaskan struktur organisasinya yang berdasarkan negara dan mengaturnya kembali menjadi empat belas kelompok industri.Bristol-Myers Squibb mengubah bisnis konsumennya supaya menjadi lebih agresif dalam penjualan internasional dan menempatkan seorang eksekutif baru yang menangani obat-obatan bagi konsumen di seluruh dunia, seperti Bufferin, dan Excedrin. Dan Telefonica’s dari Spanyol menghapuskan divisi geografis antara kantor pusatnya di Madrid dan perusahaan teleponnya yang tersebar luas. Sebaliknya, perusahaan itu akan terorganisasi berdasarkan lini bisnis, seperti jasa internet, telepon selular, dan operasi media. Manajemen tanpa batas negara merupakan upaya organisasi untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas dalam pasar global yang sengit persaingannya.

Contoh Perusahaan Borderles Organization

International Business Machines Corporation(disingkatIBM;NYSE:IBM) adalah sebuah perusahaanAmerika Serikatyang memproduksi dan menjualperangkat kerasdanperangkat lunakkomputer IBM adalah perusahaan teknologi informasi terbesar di dunia, dan salah satu yang terus berlanjut dariabad 19. Dia memiliki teknisi dan konsultan di lebih dari 170 negara dan laboratorium pengembangan yang berlokasi di seluruh dunia, di setiap cabang ilmu komputer dan teknologi informasi; beberapa dari mereka adalah pionir di bidang mulai darikomputer mainframe ke nanoteknologi.

      Perusahaan ini terus memfokuskan usahanya di konsultasi jawaban bisnis, jasa dan perangkat lunak, dan juga menekankan chip harga tinggi dan teknologi perangkat keras.Pada 2004dia mempekerjakan sekitar 191.000 teknisi profesional. Yang termasuk 300-400 Teknisi Terkenal dan 50-60 “IBM fellow“, teknisi paling senior.
Pada1 Mei2005, divisiPC IBM secara resmi diambil alih oleh perusahaan Lenovo yang berpusat diRepublik Rakyat Cina.

Pengelolaan Perusahaan


Kompleks kantor pusat IBM terletak diArmonk,Town of North Castle,New York,Amerika Serikat, dengan luas bangunan 26,300 m2 . IBM juga memiliki dua belas laboratorium dan Dewan Direksi IBM terdiri dari 14 anggota dan bertanggung jawab terhadap manajemen perusahaan.

Bekerja di IBM
meningkatkan semangat kerja karyawan dengan menciptakan klub olahraga karyawan, mengadakan jalan-jalan bersama, dan mendirikan band perusahaan. Pada tahun 1924,Quarter Century Clubdidirikan untuk memberikan pengakuan bagi karyawan yang telah bekerja di atas 25 tahun.
IBM adalah perusahaan pertama yang memberikan asuransi jiwa kelompok (1934)survivor benefits(1935), dan cuti yang di bayar (1937). IBM mengadakan kelas pelatihan pelayanan sistem profesional pertama untuk wanita. Pada 1942, IBM meluncurkan program untuk melatih dan mempekerjakan penderita cacat diTopeka, Kansas.
Pada tahun 1984, IBM menambahkan orientasi seksual ke kebijakan nondiskriminasinya. Kebijakan ini diyakini memperkuat keunggulan kompetitif IBM karena IBM akan dapat mempekerjakan talenta-talenta berkualitas yang ditolak oleh kompetitor karena ras, etnis, jenis kelamin, dan orientasi seksual.

Pada tahun2004, IBM adalah satu-satunya perusahaan teknologi yang masuk dalam peringkat 10 teratas di majalah Working Mother. Pada10 Oktober2005, IBM menjadi perusahaan besar pertama yang secara formal berkomitmen untuk tidak menggunakan informasi genetik dalam menentukan status kerja. Keputusan ini dibuat tak lama setelah IBM mulai bekerja sama denganNational Geographic SocietydalamGenographic Project.

Laporan Praktikum Efek Fotolistrik

Efek Fotolistrik Bab I. Pendahuluan A. Latar Belakang Efek fotolistrik adalah fenomena terlepasnya elektron logam akibat disinari cahaya. Ditinjau dari perspektif sejarah, penemuan efek...
Ananda Dwi Putri
9 min read

Laporan Praktikum Tetes Minyak Milikan

Tetes Minyak Milikan Bab I. Pendahuluan A. Latar Belakang Elektron merupakan suatu dasar penyusun atom. Inti atom terdiri dari elektron (bermuatan negatif) dan proton...
Ahmad Dahlan
7 min read

Makalah Sifat Fantasi Dalam Tinjauan Psikologi

Sifat Fantasi Bab I. Pendahuluan Pada dasarnya psikologi mempersoalkan masalah aktivitas manusia. Baik yang dapat diamati maupun tidak secara umum aktivitas-aktivitas (dan penghayatan) itu...
Wahidah Rahmah
4 min read

Leave a Reply